Berpakaian memang merupakan sebuah kebutuhan bagi siapapun, karena merupakan sebuah kebutuhan pokok. Namun bukan hanya itu, dari dulu sampai sekarang ini berpakaian menjadi sebuah trend untuk tampil lebih menarik. Bukan hanya orang dewasa saja, tapi seni berpakaian juga diterapkan kepada anak-anak baik itu anak laki-laki ataupun perempuan.
Namun baju anak perempuan memiliki model yang lebih banyak dari pada laki-laki. Hal ini karena perempuan memang pantas untuk menggunakan model apapun, serta perempuan memiliki karakter yang lebih menyukai fashion sejak mereka masih kecil. Jika anda memiliki anak perempuan, tentunya anda ingin mereka terlihat lebih lucu, cantik, serta lebih feminim sehingga terlihat keanggunannya.
Dalam memilih baju anak perempuan memang cukup sulit, karena tidak semua model yang bagus disukai oleh anak. Karena itulah, berikut ada beberapa tips yang bisa anda lakukan agar tepat dalam memilih pakaian terutama untuk anak perempuan yaitu :
1. Selektif dalam memilih bahan
Untuk memilih bahan pakaian untuk anak-anak tidaklah mudah, karena belum tentu bahannya baik tapi menarik dan disukai oleh anak. Sebaiknya anda memilih bahannya terlebih dahulu yang aman bagi kesehatan anak anda, setelah itu baru anda berikan pilihan model untuk dipilih oleh anak anda. Selain aman, bahan untuk pakaian anak juga mesti nyaman digunakan. Apalagi anak-anak memiliki karakter yang lincah dan bergerak bebas, sudah pasti bahan pakaian yang digunakannya haruslah mendukung aktivitasnya. Dengan begitu, maka anak anda akan dapat bergerak bebas dan pertumbuhan serta perkembangannya tidak terhambat.
2. Pilih model yang tepat
Untuk anak perempuan berbeda sekali dengan anak laki-laki, karena anak perempuan haruslah dibiasakan untuk berpakaian lebih sopan. Dengan penerapan dan membiasakan mereka mengenakan pakaian yang sopan dan tertutup, makan disaat mereka dewasa akan merasa malu jika berpakaian tidak seperti biasanya. Dengan begitu, mereka akan aman dari gangguan orang nakal serta kepribadiannya menjadi lebih baik.
3. Pilih warna yang cerah
Anak-anak biasa menyukai warna yang lebih cerah. Selain untuk belajar, warna cerah pun menggambarkan kesenangan dan kebahagiaan.
Itulah 3 tips memilih pakaian untuk anak yang dapat anda lakukan. Selamat emncoba.
Belum ada tanggapan untuk "3 Cara Tepat Memilih Pakaian Anak"
Posting Komentar